Kamis, 01 April 2021

Hidup Dalam Kebangkitan Kristus

 HIDUP DALAM KEBANGKITAN KRISTUS

Kamis, 1 April 2021

Bacaan Firman : Yohanes 11:1-44

Nas Alkitab : “Jawab Yesus: "Akulah kebangkitan  dan hidup; barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan hidup walaupun ia sudah mati, dan setiap orang yang hidup dan yang percaya kepada-Ku, tidak akan mati selama-lamanya. Percayakah engkau akan hal ini?" (ay. 25-26).


Kisah Tuhan Yesus membangkitkan Lazarus yang telah meninggal selama empat hari dari kematian, menunjukkan kepada kita tentang ke-Tuhanan Yesus Kristus yang berkuasa atas kematian dan kehidupan manusia,  sehingga DIA menyatakan diriNYA sebagai kebangkitan dan sumber kehidupan bagi orang yang percaya kepadaNYA sebagaimana firman Tuhan : “Jawab Yesus: "Akulah kebangkitan  dan hidup; barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan hidup walaupun ia sudah mati, dan setiap orang yang hidup dan yang percaya kepada-Ku, tidak akan mati selama-lamanya. Percayakah engkau akan hal ini?" (ay. 25-26).


Yesus Kristus sebagai kebangkitan dan sumber kehidupan, tidak hanya memiliki pengertian pada kehidupan kekal di sorga setelah kematian jasmaniah pada saat nanti, tetapi sesungguhnya juga berlaku secara rohani dalam kehidupan kita di dunia saat ini. Sebagai kebangkitan dan sumber kehidupan, Tuhan Yesus mengharapkan kita mau belajar percaya, sekalipun kita menghadapi berbagai macam pergumulan, kesukaran, dan penderitaan di dunia ini, sebagaimana firman Tuhan :” tetapi syukurlah Aku tidak hadir pada waktu itu, sebab demikian lebih baik bagimu, supaya kamu dapat belajar percaya. Marilah kita pergi sekarang kepadanya" (ay. 15). Kerendahan hati kita untuk belajar percaya dan mempercayakan hidup kita kepada Tuhan, akan menolong kita mengalami kuasa Tuhan dan melihat kemuliaan Allah, sebagaimana firman Tuhan: “Jawab Yesus: "Bukankah sudah Kukatakan kepadamu: Jikalau engkau percaya engkau akan melihat kemuliaan Allah?" Maka mereka mengangkat batu itu. Lalu Yesus menengadah ke atas n  dan berkata: "Bapa, Aku mengucap syukur kepada-Mu, karena Engkau telah mendengarkan Aku. Aku tahu, bahwa Engkau selalu mendengarkan Aku, tetapi oleh karena orang banyak yang berdiri di sini mengelilingi Aku, Aku mengatakannya, supaya mereka percaya, bahwa Engkaulah yang telah mengutus Aku." Dan sesudah berkata demikian, berserulah Ia dengan suara keras: "Lazarus, marilah ke luar!" (ay. 40-43).  


Marilah belajar percaya kepada Tuhan Yesus dan menempatkannya sebagai sumber kehidupan di dalam kehidupan kita bahkan saat menghadapi hari-hari berat yang melemahkan iman dan membuat kita kehilangan pengharapan. Kuasa kebangkitan Kristus yang terjadi saat membangkitkan Lazarus, akan berkuasa pula untuk membangkitkan kehidupan kita sehingga kita dapat melihat kemuliaan Allah, dan menikmati berkat kebaikan Tuhan dengan ucapan syukur dan hati yang mengasihi Tuhan.

------- 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar